Menampilkan Jumlah Pengunjung Postingan Tanpa Plugin Trida Studio - Pengembang Aplikasi Web & Android Profesional

Menampilkan Jumlah Pengunjung Postingan Tanpa Plugin

20 January 2023
Agus Triyanto
136 Kali dilihat

Kebanyakan orang menggunakan plugin untuk mengetahui jumlah pengunjung postingan di website mereka. Padahal cara tersebut bisa dibilang berpeluang membahayakan keamanan websitenya, karena plugin tersebut dibuat oleh orang lain yang kita tidak tahu tingkat keamanan plugin yang digunakannya. Selain itu penggunaan plugin yang berlebihan membuat performa website melambat. Oleh karena itu berikut cara menampilkan jumlah pengunjung postingan tanpa plugin.



1. Menambahkan fungsi

Silahkan tambahkan fungsi untuk menentukan nilai kunjungan awal dan penambahan jumlah kunjungan saat postingan diakses atau load. Tambahkan baris kode di bawah ini ke dalam file functions.php.

<?php

function set_post_views($postID) {
    $count_key = '_post_views_count';
    $count = get_post_meta($postID, $count_key, true);
    if($count==''){
        $count = 0;
        delete_post_meta($postID, $count_key);
        add_post_meta($postID, $count_key, '0');
    }else{
        $count++;
        update_post_meta($postID, $count_key, $count);
    }
}

function get_post_views($postID){
  $count_key = '_post_views_count';
  $count = get_post_meta($postID, $count_key, true);
  if($count==''){
    delete_post_meta($postID, $count_key);
    add_post_meta($postID, $count_key, '0');
    return "0";
  }
  return $count.'';
}

?>

2. Menampilkan Jumlah Pengunjung Tanpa Plugin Pada Postingan

Setelah kita tambahkan dua fungsi di atas, kita bisa menampilkan jumlah pengunjung pada postingan dengan baris kode berikut:

<?php set_post_views(get_the_ID()); echo get_post_views(get_the_ID()); ?>

Silahkan letakan baris kode di atas ke dalam file page.php atau single.php atau yang lain yang ingin kita hitung jumlah kunjungannya. Untuk lebih jelasnya bisa disimak video panduan di bawah ini.

Silahkan subscribe chanel kami untuk mendapatkan video tutorial terbaru dari kami dan promo menarik setiap bulannya. Klik di sini untuk mengunjungi chanel kami.

Baca Juga: Membuat Format Tanggal Indonesia dengan PHP

Trida Studio

Nah, Bagi Anda yang ingin melihat produk-produk kami gratis maupun berbayar bisa klik di sini!

       
       

Tulis Komentar

Verified by MonsterInsights